About Me

Senin, 31 Desember 2012

▐►Happy New Year ^_^


Pasang Widget Selamat Tahun Baru 2013 Di Blog, Putupunyablog, Widget Happy New Year 2013, Ucapan Tahun Baru 2013, Gambar tahun baru 2013

Gak terasa ya kita udah di penghujung tahun. Ntar malem kita akan nglewatin malem yg paling panjang nih. Loh, kenapa bisa? Ya iyalah, soalnya 2 tahun dalam 1 malem, ya gak ya gak :D
Buat ngrayain tahun baru ntar, apa nih acara Sobat WB? Kalo aku mah mau ngejob aja. Cari kertas buat isi saku :)

Apa pun acara Sobat WB ntar, pastikan acaranya yg positive ya. Jagan buang² waktu, biaya dan tenaga buat hal negatif, ntar malah rugi sendiri.
Mari budayakan Indonesia cinta Damai :)
Semoga di Tahun baru kali ini bukan permintaan kondom yg meningkat lagi ya. Moga² semua pada insyaf. Amiin. .
Owh ya, aku ada sebuah puisi nih, dapet dari temen blog, hehe :D
Daripada gak ada yg aku ucapin, mending kan hasil dari temen aku share, peace :)

Walau senja belum berlabuh
Walau malam belum berakhir
Dentum meriam bak halilintar
Langit seakan pecah menyinari bumi
Saat itu kita merenung
Saat itu datangnya gembira
Seakan meriam teriakkan malam
Cahaya kembang api pecahkan malam

Ingin ku tinggalkan Luka lama
Untuk menyambut senyum yang baru
Tiupan terompet sebelum fajar
Saat kurangkai sebuah syair

Selamat Tahun Baru terlepas
Untukmu yang ku cintai
Untukmu yang ky sayangi

Itu saja ya Sobat WB. Semoga di tahun 2013 damai, bersih, punya baju baru, celana baru, sendal baru, rambut baru, motor baru, tapi jangan paar baru ya :D 




Happy New Year 2013

Rabu, 26 Desember 2012

▐► Lagu Favorit Widhi Bamb (Coba Dengerin Ya)

Sobat WB, kali ini aku cuma mau share lagu favorit aku.
Coba kalian dengerin, dan coba kasih tau gimana rasanya hati kalian?
Itulah yg sering kali aku rasain.
Langsung aja ya aku kasih lagunya, biar kalian bisa nikmatin lagunya.


Selasa, 18 Desember 2012

▐► Apakah Jilbab hanya Sebagai Asesoris?


 

Seorang perempuan muda berjilbab mini tengah mengambil bolpoin yang jatuh di lantai. Secara mengejutkan, pakaian yang tak kalah mini dengan jilbabnya, terangkat ke atas hingga memperlihatkan bagian tubuhnya.

Na’udzubillahi min dzalik, jika contoh yang dilukiskan itu sudah menjadi gambar...an dari muslimah-muslimah sekarang ini. Niatnya memang baik, menutup aurat yang sudah menjadi kewajiban bagi setiap muslimah. Hanya saja, seringkali aurat yang ditutup tidak sesuai dengan apa yang seharusnya dituntunkan oleh Islam.

Lihatlah, betapa banyak perempuan-perempuan yang mengaku beragama Islam, mengenakan jilbab, tetapi masih mempertontonkan bentuk lekuk tubuhnya. Salah bergerak sedikit, bagian tubuhnya bisa kelihatan. Mininya jilbab yang dikenakan seringkali malah membuat rambutnya yang panjang menjuntai keluar.


Kasus lain, ketika para ibu yang menghadiri walimahan mengenakan jilbab, namun lengan kebayanya masih transparan. Usai walimahan, biasanya mereka menanggalkan jilbab seolah-olah jilbab hanyalah sebagai asesoris untuk walimahan saja.

Sama halnya dengan para siswi atau mahasiswi yang sekolah atau kuliah di sekolah atau universitas Islam yang mewajibkan untuk mengenakan jilbab, mau tidak mau mereka harus mengenakan jilbab ketika berada di lingkungan sekolah atau kampus. Di luar itu, mereka dengan mudahnya tanpa beban membiarkan rambutnya tidak tertutup oleh jilbab.

Bahkan, ada juga sebagian mengenakan jilbab hanya karena merasa lebih cantik jika berjilbab. Rambutnya yang kurang bagus untuk diperlihatkan, terpaksa harus ditutupi. Jilbab modis yang dikenakan bisa mengalihkan penampilannya, hingga ia terlihat lebih mempesona dengan berjilbab.

Sesempit inikah makna jilbab bagi para wanita muslimah? Amat sangat disayangkan jika jilbab hanya diartikan sebagai asesoris semata.

Kewajiban Berjilbab...
Perintah berjilbab terdapat dalam QS An Nuur 31, “Katakanlah kepada wanita yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak dari padanya. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dadanya…”

Dari ayat tersebut nampak jelas, bahwa setiap wanita muslimah, dalam hal ini adalah semua wanita yang mengimani agama Islam, diwajibkan mengenakan jilbab. Konteks jilbab disini tidak hanya menutup rambutnya saja, melainkan menjulurkan jilbab hingga ke bagian dadanya. Sudah pasti, jilbab yang dikenakan haruslah lebar, tidak mini dan bisa menutupi bagian-bagian tubuh yang harus dijaga.

Pakaian yang dikenakan pun harus lapang, tidak menonjolkan bagian tubuhnya. Sebagaimana halnya firman Allah dalam QS Al Ahzab 59, “Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: “Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka.” Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak diganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”

Arti ‘jilbab’ dalam ayat tersebut ialah jilbab yang sejenis baju kurung yang lapang yang dapat menutup kepala hingga dada. Ayat tersebut juga semakin memperjelas bahwa jilbab tak hanya digunakan untuk menutupi kepala saja (dalam artian rambut) namun juga digunakan untuk menutupi bagian tubuhnya, termasuk dada. Jika mengenakan jilbab yang mini dimana umumnya jilbab diikatkan ke leher, ini berarti tidak sesuai dengan apa yang dimaksudkan dalam ayat ini.

Lalu bagaimana dengan jilbab modis? Umumnya, jilbab modis kebanyakan tidak sesuai dengan apa yang dituntunkan dalam Al-Qur’an. Seringkali karena alasan modis, jilbab yang dikenakan justru meninggalkan unsur syar’i-nya. Jilbab dibuat sedemikian rupa sehingga bagian dada yang seharusnya tertutupi, justru malah kelihatan.

Bukan berarti Islam melarang para wanita muslimah untuk tampil modis. Tak ada salahnya modis, asalkan jilbab atau pakaian yang dikenakan sesuai dengan yang telah diperintahkan oleh Allah dalam QS An Nuur 31 dan QS Al Ahzab 59.

Batasan-batasan ...
Berjilbab tak hanya dilakukan ketika kita berada di luar rumah saja. Meskipun di dalam rumah, jika disana terdapat orang-orang yang bukan mahrom kita, maka wanita muslimah harus tetap mengenakan jilbabnya.

Soal batasan-batasan siapa saja yang memperbolehkan wanita muslimah membuka jilbabnya dijelaskan oleh Allah dalam QS An Nuur 31, “…Dan janganlah menampakkan perhiasannya kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putera-putera mereka, atau putera-putera suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putera-putera saudara lelaki mereka, atau putera-putera saudara perempuan mereka, atau wanita-wanita Islam, atau budak-budak yang mereka miliki, atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita. Dan janganlah mereka memukulkan kakinya agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan. Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung.”

Sebagai Cermin Menjaga Hati ....
Terkadang orang berseloroh, “Berjilbab, kok gitu sih?” Kebanyakan masyarakat awam selalu berpikir bahwa wanita yang mengenakan jilbab diartikan sebagai orang yang kadar imannya kuat. Tidak heran jika dalam kenyataannya masih banyak didapati wanita-wanita berjilbab yang masih melakukan hal-hal yang melanggar agama, termasuk berzina (nau’dzubillah).

Fakta yang banyak terjadi di masa sekarang ini, banyak wanita yang sudah mengenakan jilbab, namun akhlaqnya tak berbeda jauh dengan mereka yang belum mengenakan jilbab, bahkan lebih parah dari mereka. Berjilbab, tapi masih hobi pacaran, berdua-duaan dengan sang kekasih entah di tempat yang sepi atau ramai. Bahkan, sudah bukan hal yang tabu lagi jika mereka saling berciuman di tempat umum. Astaghfirullah.

Pemandangan yang membuat kita tersayat ketika kita mendapati wanita-wanita berjilbab, dengan tanpa bebannya membonceng di atas sepeda motor yang ditunggangi oleh laki-laki yang bukan mahromnya. Jarak mereka begitu dekat, bahkan terlalu mepet dengan tubuh laki-laki itu. Padahal, ia sudah mengenakan jilbab.

Inilah yang membuat sebagian besar wanita-wanita yang beragama Islam enggan mengenakan jilbab. Mereka merasa belum pantas untuk menjilbabi hatinya. Mereka takut, jika mereka berjilbab nanti, mereka tidak bisa menjaga jilbabnya. Mereka lebih berpikir untuk tidak mengenakan jilbab karena takut tidak bisa menjaga akhlaqnya.

Padahal menutup aurat itu hukumnya adalah wajib bagi setiap wanita yang beriman. Siap atau tidak siap, setiap wanita muslimah diharuskan menutup auratnya. Jika merasa belum pantas menjilbabi hati, justru dengan jilbablah, kita bisa menjadikannya sebagai cermin untuk menata diri.

Karena jilbab merupakan identitas kita sebagai seorang muslimah, sebagai hamba-Nya yang taat, tentu wanita akan selalu menjaga jilbab, jangan sampai jilbab yang mereka kenakan justru malah menimbulkan fitnah. Nantinya, jilbab ini akan membawa mereka pada perubahan sikap, tingkah laku serta perbuatan mereka sehari-hari ke jalan yang diridloi-Nya.

Yah, jilbab sebagai alat untuk menjaga hati, bukan menjaga hati terlebih dulu, kemudian baru mengenakan jilbab. Karena menutup aurat hukumnya adalah wajib, maka dengan mengenakan jilbab sekaligus menjilbabi hati adalah hal yang harus wanita lakukan sebagai seorang muslimah.

Minggu, 25 November 2012

▐► Cara Ganti Nama Facebook Yang Sudah Limit (New Update 2012)

Hy Sobat WB, ada Trik bar nih dari  Facebook.
Banyak teman² yang tanya gimana sih caranya ganti nama facebook yang udah limit/maksimal ?
Banyak blog sebelah yang ngasih tips cara ganti nama facebook yang udah limit, tapi kebanyakan udah over alias gak fungsi lagi.

Setelah aku mondar mandir nyari ke blog tetangga, akhirnya dapet juga nih caranya.

Perhatikan gambar berikut
 


▐►  Silahkan buka link ini
         https://www.facebook.com/help/contact/?id=245617802141709


1. Isi nama depan (nama baru) pada kolom pertama
2. Isi nama tengah (nama baru) pada kolom kedua (yang ini tidak wajib sobat)
3. Isi nama belakang (nama baru) pada kolom ke tiga
4. Isi / beri alasan anda pada kolom ke empat, mengapa harus merubah nama profil facebook anda (boleh dalam bahasa Indonesia bagi yang tidak bisa bahasa Ingggris)
5. Upload tanda pengenal / foto identitas anda, seperti KTP, kartu mahasiswa / kartu pelajar, SIM juga boleh (atau cari gambar tanda pengenal di Google
6. Setelah upload tanda pengenal anda, klik KIRIM
7. Sukses, tinggal tunggu beberapa hari, anda akan mendapat pesan email dari facebook, cek email anda untuk mengkonfirmasinya.
Tunggu konfirmasinya 1x24 jam
Nah sobat, sekian dulu tips Cara Ganti Nama Facebook Yang Sudah Limit (New Update 2012) dari aku kali ini.
Silahkan sobat praktekkan sendiri.
Semoga bermanfaat sobat :)


Sabtu, 24 November 2012

▐► Sell Lost Saga

Sobat WB, maaf ya kalo postingan ini mungkin gak ada manfaatnya.
Aku bikin postingan ini khusus buat anak gamer, khususnya gamer Lost Saga dar Gemscool.
Ada char di jual ini, tepatnya sih charku sendiri, hehe
Udah bosen maen game terus, pengen fokus ke sekolah aja dulu, bentar lagi UAN buat kelulusan.
Harus siap² nih.

Oke deh, To The Point aja ya, daripada banyak bicara buang² waktu.
Nih charnya :

  • LS Pangkat 1LT Kelas 3 (D2 Kelas 3)
  • Skill : 2LT Kelas 3 (D1 Kelas 3)
  • Hero Permanent : 5 (Ninja lvl 30 ~> Paket Hero, Space Troper lvl 18, Dark Shaman lvl 30, Lightning Mage lvl 10, Fire Mage lvl 30)

  • Gear Permanent 29









(Gear dalam Screenshot belum termasuk yang terpakai)


  • Style : 9
(Style Kuda 3 tidak tercantum di sreenshot, sory)

Berikut SS info charnya :

Masalah harga gampang gan, buka harga.
Khusus untuk Tulungagung dan sekitarnya harga bisa lebih murah dan bisa ketemuan.

Bagi yang minat silahkan PM aku di FB ku, https://www.facebook.com/WidhiBamb
Atau SMS di nomor ini : 085755711691.

Dijual cepat yah, makasih :)




Jumat, 23 November 2012

▐► Al-Quran Menjawab Hati Yang Bersedih

 

Kamu sedang bersedih? merasa banyak masalah dan ujian? wah, kamu ga sendiri sob. Banyak yang berfikir seperti itu. Sebagian besar bilang : Ah, itu mah biasa, wajar sebagai manusia kita merasa jenuh, aga berat, dsb. Tapi benarkah begitu? Atau patutkah kita seperti itu? hey, sobat..bangun!! berwudhu, dan baca kitab penunjuk jalan yang terjaga keasliannya sampai hari akhir…Apapun pertanyaan kalian, pasti ada jawabannya dalam Al-Qur’an…terutama saat sedih, seperti di bawah ini..

Manusia Bertanya : Kenapa aku diuji?

Qur’an Menjawab : “Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan: “Kami telah beriman, sedang mereka tidak diuji lagi?” (Lihat QS.Al-Ankabuut : 2).
“Dan sesungguhnya Kami telah menguji orang-orang sebelum mereka, maka sesungguhnya Allah mengetahui orang-orang yang benar dan sesungguhnya Dia mengetahui orang-orang yang dusta”. (Lihat juga QS.Al-Ankabuut : 3)

Manusia Bertanya : Kenapa aku tidak diuji saja dengan hal-hal yang baik?

Qur’an Menjawab : “…boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu padahal ia amat buruk bagimu; Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui”. (Lihat QS.Al-Baqarah : 216)

Manusia Bertanya : Kenapa aku diberi ujian seberat ini?

Qur’an Menjawab : “Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya……….” (Lihat QS.Al-Baqarah : 286)


Manusia Bertanya : Bolehkah aku frustrasi ?

Qur’an Menjawab : “Janganlah kamu bersikap lemah, dan janganlah (pula) kamu bersedih hati, padahal kamulah orang-orang yang paling tinggi (derajatnya), jika kamu orang-orang yang beriman”. (Lihat QS.Ali Imraan : 139)

Manusia Bertanya : Bolehkah aku berputus asa ?

Qur’an Menjawab : “…dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir”. (Lihat QS.Yusuf : 87)

Manusia Bertanya : Bagaimana cara menghadapi ujian hidup ini?

Qur’an Menjawab : “Hai orang-orang yang beriman, bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan tetaplah bersiap siaga (di perbatasan negerimu) dan bertaqwalah kepada Allah supaya kamu beruntung”. (Lihat QS.Ali Imraan : 200)

“Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyu’”. (Lihat QS.Al-Baqarah : 45)

Manusia Bertanya : Bagaimana menguatkan hatiku?

Qur’an Menjawab : “….Cukuplah Allah bagiku; tidak ada Ilah selain Dia. Hanya kepada-Nya aku bertawakal…….” (Lihat QS.At-Taubah : 129)

Manusia Bertanya : Apa yang kudapat dari semua ujian ini?

Qur’an Menjawab : “Sesungguhnya Allah telah membeli dari orang-orang mu’min, diri dan harta mereka dengan surga – Nya……….” (Lihat QS.At-Taubah : 111)

Subhanalloh,

istiqomah, sobat ..

Innalloha ma ana ^_^

▐► Andai Kau Tahu Betapa Aku Mencintaimu Karena Allah


 


Kusadar, sebuah kesalahan dapat menjauhkan kita dari orang-orang yang kita sayangi. Namun saudariku, kuyakin engkau sadar dan tau bahwa ukhuwah ini, merupakan anugrah dari Allah. Walaupun seluruh harta yang ada di bumi ini dijual, takkan mampu mempersatukan hati ini.

Hanya Allah yang dapat menyatukan hati ini.Saudariku yang kusayangi karena Allah, kini kuteringat sebuah hadits yang isinya, “Tidaklah dua orang saling mencintai, kemudian berpisah (berselisih), melainkan karena perbuatan dosa yang dilakukan oleh salah seorang dari mereka.” hadits Hasan yang diriwayatkan oleh Ibnu Hibban (Mawaarid) dari hadits Abu Hurairah RA.Mungkin ini kondisi yang sedang kita hadapi saat ini, sebuah perselisihan yang mungkin karena dosa salah satu diantara kita. Cobalah aku mengintropeksi diri, mungkin perselisihan ini karena dosa yang kulakukan yang cukup besar di mata Allah, atau ketaatanku sebagai hamba berkurang, sehingga Allah merampas rasa cinta engakau padaku, menjadi benci.

Namun saudariku, aku yakin hanya Allah yang dapat membolak-balikkan hati ini. Jika diri ini salah, jangan biarkan aku terperangkap dalam kesalahan, saudariku. Tegur aku, kalau perlu, tampar aku dengan kuat! Agar aku tersadar bahwa yang kulakukan selama ini salah dan menyakiti hatimu. Sungguh saudariku, tak pernah terbesit niatan untuk melukai hatimu yang lembut itu. Aku benar-benar terperangkap dalam bayang kemarahan dan kesedihanmu saudariku. Tak kuasa jika terus berdiam diri, tanpa senyuman, tanpa canda, tanpa untaian.

Saudariku, jika engkau butuh waktu untuk menenangkan diri, akan kunanti. Sampai hati-hati ini melembut dan kembali dipersatukan oleh cintaNya. Demi Allah! Tak rela diri ini, jika harus melepaskan persaudaraan denganmu, duhai saudariku!

Kini, setiap kutatap bingkisan mungil yang telah kusiapkan untuk momen istimewamu, yang kubeli sesaat setelah ujian berakhir, diri ini tak kuasa menitikkan air mata. Kerinduan ini membuncah! Rancangan yang telah kusiapkan untuk memberikan bingkisan mungil sederhana itu sebagai salah satu tanda bahwa aku menyangimu, seolah terhempas. Sungguh, Allah-lah yang Maha Pembuat Rencana.

Kini aku terus menunggu balasan darimu. Tak kuasa diri ini berjalan dengan sapaan tak berbalas. Disini, kutetap menanti maafmu saudariku.

Kembali aku teringat perkataan Umar, “Jika Allah mengaruniakan rasa cinta kepada seorang muslim, maka peganglah erat-erat rasa cinta itu.”
Agaknya, itu yang sedang kuusahakan, saudariku.

Kini, kusadari persaudaraan ini tengah diuji. Dan mungkin, setan tengah tertawa melihat apa yang terjadi di antara kita.

Maka, terimalah maaf ini saudariku. Maaf dari seseorang yang merindukan persaudaraan denganmu. Yang takkan rela genggaman ini terlepas. Sungguh saudariku! Andai kau tau betapa aku mencintaimu.

Aku berlindung kepada Allah Yang Maha Mendengar dan Mengetahui dari godaan setan yang terkutuk.

Selasa, 20 November 2012

▐► Wow!! IQ Bocah 12 Tahun Ini Kalahkan Einstein dan Hawking



Mensa, organisasi eksklusif untuk orang-orang berotak encer dengan skor kecerdasasan atau IQ tinggi, punya anggota baru. Seorang siswi berusia 12 tahun yang diketahui punya tingkat kecerdasan di atas rata-rata bahkan di atas dua ilmuwan besar dunia, Albert Einstein dan Stephen Hawking.

Olivia Manning, nama siswi dari Liverpool, Inggris itu memiliki skor IQ (intelegent quotient) 162, jauh melampaui rata-rata manusia normal, yang ada pada skor 100.

Skor kecerdasannya tak hanya dua poin lebih baik dari fisikawan jenius Jerman, Einstein dan Professor Stephen Hawking, sekaligus menempatkannya di kelompok satu persen teratas orang-orang paling cerdas di muka bumi.

Dengan status kehormatannya di Mensa, itu berarti ia bergabung dengan jaringan orang-orang berotak cerdas dunia. Kejeniusannya juga membuat Olivia setara selebritis di sekolahnya, North Liverpool Academy di Everton.

"Banyak yang menghampiriku untuk minta bantuan soal pelajaran sekolah atau ketika mengerjakan pekerjaan rumah. Tak masalah, aku suka tantangan dan membuat otakku selalu bekerja," kata dia seperti dimuat Daily Mail.

Olivia yang tinggal di perumahan Norris Green mengaku sejak lama menyadari bakatnya untuk menyerap dan mengingat informasi baru. Ia tak membutuhkan skrip saat pentas, dan menghapal dialog Macbeth karya William Shakespeare kurang dari 24 jam.

Namun, ketika ia mengetahui skor IQ-nya yang tinggi, gadis berambut panjang itu kaget, tak menyangka.

Selain sibuk mengerjakan PR, Olivia juga menjadi anggota klub Mensa di sekolahnya yang tiap selesai pelajaran berkumpul untuk memecahkan sebuah masalah.

Guru sekaligus pembimbing klubnya, Stacey Meighen dengan nada bercanda mengatakan, "kami memberikan pekerjaan ekstra padanya, dan sekarang kami akan mengetahui mengapa ia tak mendapatkan nilai A dalam semua hal."

Juga diterima dalam Mensa, siswa berusia 12 tahun, Lauren Gannon yang kebetulan tinggal di perumahan yang sama dengan Olivia. Skor IQ-nya 151, menempatkannya dalam kelompok dua persen orang-orang paling cerdas di dunia.

Selasa, 30 Oktober 2012

▐► Penemuan Planet Terpanas Di Jagad Raya

Dalam usaha perburuan planet-planet di luar tata surya kita, para peneliti menemukan planet yang dianggap paling panas. Planet bernama WASP-12b itu menyala dalam suhu 2.200 derajat Celcius, dan mengorbit bintangnya lebih cepat dan lebih dekat dibanding planet lain.
planet asing
Foto: Ilustrasi Planet Asing
Planet tersebut mengitari bintangnya dalam sehari. Sebagai perbandingan, planet di tata surya kita yang paling cepat mengorbit Matahari adalah Merkurius, yang mengorbit Matahari sekali dalam 88 hari.
Untuk mencapai waktu orbit sedemikian cepat, planet itu berada sangat dekat dengan bintangnya, dengan jarak sekitar 3,4 juta kilometer atau hanya 2 persen dari jarak Bumi ke Matahari.
“WASP-12b adalah benda langit yang menarik karena ia memiliki waktu putar terpendek sekaligus menjadi planet terpanas,” kata Don Pollacco dari Queen’s University di Irlandia Utara, yang merupakan salah satu peneliti proyek SuperWASP (Super Wide Angle Search for Planets).
WASP-12b adalah planet gas, sekitar 1,5 kali massa Jupiter dan ukurannya hampir dua kali lipatnya. Planet yang mengelilingi sebuah bintang sejauh 870 tahun cahaya dari Bumi ini penting terutama karena memberi gambaran sedekat apa jarak sebuah planet dengan tanpa menjadi hancur.
“Ada batasan jarak karena semakin dekat sebuah planet terhadap bintangnya, pengaruh radiasinya makin kuat dan dalam satu titik, planet tersebut akan hancur mendidih karena panas bintangnya,” ujar Pollacco. “Sebelumnya, orang-orang menduga sebagai sesuatu yang mustahil sebuah planet bisa memutari bintangnya dalam sehari dan bisa sedekat itu.”
Planet ini juga sedemikian panas sehingga suhunya mirip dengan suhu beberapa bintang. Walau begitu, ia bukanlah sebuah bintang karena massanya tidak cukup besar untuk menghasilkan reaksi panasnuklir yang menjadi ciri sebuah bintang.
Sumber : Kompas

Jumat, 12 Oktober 2012

▐► NASA : Bumi Akan Gelap 3 Hari (23-25Desember 2012)



Kembali beredar Isu yg membuat takut seluruh dunia. Entah benar atau tidak, hanya Tuhan yg tahu, yg mengatur segala yg terjadi di dunia ini. Yang jelas, isu ini sudah mulai menyebar ke seluruh antero dunia. 


NASA memprediksi Bumi akan gelap selama 3 hari di 23-25 Desember 2012. Apakah itu sebuah bencana atau malah anugrah? Lebih baik kita bersiap. Benar atau tidak semua hanya prediksi manusia.




Ini petikannya : (whether it's true or not, better be prepared. Nopanic, stay calm, just pray. Remember to smile more, love more, forgive more...everyday. Better avoid traveling during December 2012) NASA predicts total blackout on 23-25 Dec 2012during alignment of Universe. US scientists predict universe change, total blackout of planet for 3 days from Dec 23 2012. It is not the end of the world, it is an alignment Universe, where the Sun and the Earth will align for the first time. The Earth will shift form the current third dimension to zero dimension, then shift ti the forth dimension. During this transition, the entire Universe face a big change, and we will see an entire brand new world. The 3 days blackout is predicted to happen on Dec 23rd, 24th and 25th...During this time, staying calm is most important, hug each other, pray pray pray, sleep for 3 nights...and those who survive will face a brand new world...for those not prepared, many will die because of fear. Be happy..., enjoy every moment now. Don't worry, pray to God everyday. There is a lot of talk about what will happen in 2012, but many people don't believe it, and don't want to talk about it for fear of creating fear and panic. We don't know what will happen, but it is worth listening to USA's NASA talk about prepation.

Kesejajaran Alam Semesta (Alignment of Universe)

Ini terjemahannya : (Entah benar atau tidak, sebaiknya bersiap-siaplah, jangan panik, tetap tenang, dan berdoalah. Ingatlah untuk lebih banyak senyum, lebih banyak mencintai, lebih banyak memaafkan...setiap hari. Akan lebih baik untuk menghindari perjalanan jauh sepanjangbulan Desember 2012) NASA memperkirakan kegelapan total pada 23-25 Desember 2012 pada saat "sejajarnya alam semesta". Ilmuan US memperkirakan perubahan alam semesta, kegelepan total pada planet (bumi, red) selama 3 hari dimulai pada 23 Des 2012. Ini bukanlah akhir dari dunia, ini adalah "kesejajaran alam semesta", dimana matahari dan bumi akan berada pada satu garis lurus untuk pertama kalinya, bumi akan bertkar tempat dari dimensi ke 3 ke dimensi 0, lalu bertukar lagi ke dimensi 4. Selama perpindahan ini, seluruh alam akan menghadapi perubahan besar, dan kita akan melihat dunia yang benar-benar baru. Kegelapan selama 3 hari ini diperkirakan akan terjadi pada tanggal 23, 24 dan 25 Des. Selama kejadian ini terjadi, ketenangan adalah hal yang sangat dibutuhkan, saling peluk satu sama lain, berdoa, dan terus berdoa. Beristirahatlah selama 3 hari ini. Dan mereka yang bertahan akan menghadapi dunia yang benar-benar baru...Bagi mereka yang tidak bersiap-siap, akan banyak yang mati karena rasa takut. Berbahagialah, nikmati waktu ada mulai dari sekarang. Jangan khawatir, dan berdoalah kepada Tuhan setiap hari. Banyak sekali pembahasan tentang apa yang akan terjadi di tahun 2012, tapi banyak yang tidak percaya, karena mereka takut akan menciptakan kepanikan dan ketakutan pada semua orang. Kita tidak tahu pasti apa yang akan terjadi, tapi saya rasa tidak akan sia-sia untuk mempercayai NASA tentang persiapan yang harus dilakukan.

Rabu, 19 September 2012

▐► Download Full Album Baru NOAH Band



Sobat Wb, apakah kalian pecinta Peterpan? Jika ya, Postingan ini yg pas dan tepat buat kalian.
Kalian semua pasti sudah mendengar berita tentang Peterpan bukan?
Ya, akhirnya nama baru dari Peterpan dipublikasikan juga ke khalayak umum. Nama baru Peterpan ini yaitu Noah Band yang cukup simple didengar dan diucapkan. Nama Noah Band ini juga sekaligus menepis anggapan tentang nama baru Perterpan yang belakangan ini beredar yaitu Feather Band dan New Peterpan.

Setelah berhasil melakukan konser di 5 Negara dan 2 Benua dalam satu hari, akhirnya Noah mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI). Selesainya konser yang bertajuk "Born To Make History" ini sekaligus menandai diluncurkannya Album perdana Noah yang tentunya sudah ditunggu-tunggu oleh semua fans Noah dan juga seluruh para penikman musik Indonesia.

Album Noah yang bertajuk Seperti Seharusnya tersebut diisi 10 singel, dan salah satu diantaranya sudah dikenal luas diseluruh Indonesia itu lagu yang berjudul Separuh Aku. Dalam Album Noah ini juga bisa ditemukan kutipan pidato Bung Karno, yaitu tepatnya pada akhir lagu yang berjudul Raja Negeriku yang sekaligus menjadi lagu pembaku pada Album terbaru Noah Band ini.

Sama seperti Album terdahulu di Peterpen, lagu-lagu yang diusung di Album Noah juga kebanyakan mengusung tentang tema cinta. Adapun salah satu lagu yang tidak membahas mengenai hal tentang cinta hanya akan ditemukan pada lagu yang berjudul Raja Negeriku.

Berikut adalah daftar lagu pada Album Noah Seperti Seharunya, dimana dalam album terbaru Noah Band ini bisa ditemukan 10 lagu dan salah satu diantaranya merupakan cover lagu yang pernah dipopulerkan oleh (Alm) Chrisye berjudul Sendiri Lagi.
 Untuk mendownloadnya sobat tinggal klik.

NOAH - Sentuhlah Cinta
NOAH - Terbangun Sendiri
NOAH - Sendiri Lagi
NOAH - Puisi Adinda
NOAH - Mati Tanpamu
NOAH - Ini Cinta
NOAH - Berartinya Dirimu
NOAH - Raja Negeriku
NOAH - Tak Lagi Sama
NOAH - Separuh Aku
NOAH - Kusimpan Dalam Hati
NOAH ft Momo Geisha - Cobalah Mengerti (Bonus Track)

 

Jumat, 14 September 2012

▐► Masih Pengen Jadi Artis ?

Sobat WB, banyak sekali orang yg punya cita² jadi artis (artis ya, bukan autis).Bahkan diantara sobat² WB pasti ada juga yg pengen jadi artis, ya apa ya?
Yah, wajar sajalah, jadi artis memang enak kok.
Tetapi sebaliknya, jadi artis juga ada yg ga enaknya lhooo....
Seperti di bawah ini:

1. Jadi artis harus siap menerima popularitas.
 

Yah, inilah alasan utama kebanyakan orang pengen jadi artis, biar terkenal.
Padahal jadi terkenal itu banyak ga enaknya lho.
Bayangin aja nih:
Sebenarnya cuma di awal² saja senengnya jadi artis, dikerubutin penggemar, dimintain tanda tangan, diajak foto² bareng, apalagi kalo penggemarnya cewe/cowo cakep. Cihuiii dah…



Tapi lama² kita akan merasa eneg dan bosan juga, terganggu privasinya.
Biarpun begitu, jadi artis harus selalu ramah sama penggemar.
apalagi di indonesia, harus pasang muka manis terus, jgn sampai pasang muka jutek sama penggemar.
Kalo tidak, bisa gawat akibatnya….. Hehehe…
trus, lama² kita pasti kangen pada kehidupan lama kita,
kangen bisa nongkrong bareng teman dg bebas & santai, kangen jalan² sama keluarga tanpa ada yg mengganggu., dll.
Percaya deh sobat sama aku…. (artis mode: On).
yah itulah harga atas ketenaran, sobat.

2. Jadi artis harus selalu jaga penampilan. 
Apa sih image orang tentang artis itu? Yg pasti kaya dan terkenal dong.
Selain itu penampilan juga harus selalu woke.
Bicara soal penampilan, make up, baju, asesoris, dll tentu harus yg berkualitas dong.
Yah apes²nya yg berkualitas abal² juga gpp. Hehehe….
Nah, itu dia sobat repotnya jadi artis, harus selalu jaga penampilan (rapi, wangi, gaul, dsb).
Memang tidak harus selalu pake barang mahal sih, tapi yg jelas harus dijaga penampilannya.


Ada artis kok penampilannya lecek dan kumal, apa kata dunia? (kecuali kalo memang seniman ya?)
enakan kita ya sobat, bangun tidur, belum mandi, trus jalan² ke mall ga ada yg merhatiin.
Mau pakenya baju yg dibeli di pasar senen, juga ga ada yg komentar.
Coba kalo artis, pasti disetrika dulu bajunya, dikit² sisiran, dikit² ngaca.
Kalo tidak dijaga penampilannya, bisa gawat akibatnya.….
Apaan sih sobat, dari tadi kok bisa gawat akibatnya?
Pssst, sini aku bisikin akibatnya: Bisa langsung masuk infotainment !!!
Hehehe… (ga penting banget ya sobat)
hmmmm…. Bujetnya per bulan berapa tuh buat jaga penampilan aja, orang ke salon aja seminggu bisa 4 kali.




3. Jadi artis harus kaya.
Nah, image artis yg satunya kan harus kaya. Salah satunya punya mobil mewah, rumah megah,
Apa kata dunia kalo ada artis naik angkot/bis. Malu dong sama penggemar.
Padahal tidak selalu begitu kok sobat, banyak artis (atau setengah artis) yg tdk kaya² amat, malah banyak yg hidupnya biasa² aja.
Rumah masih ngontrak atau ngekos, kemana² naik bus atau angkot, padahal sering masuk tv.
Biasanya itu artis2 yg baru mulai berjuang alias calon artis. (semoga sukses deh perjuangannya).

Nah, masalahnya seperti yg aku bilang tadi, gimana ya kalo penggemar tahu kalo si artis itu bukan orang kaya?
Ya gapapa sih, tapi masalahnya image artis sudah terlanjur begitu sobat.
Bayangin aja, kalo ada artis naik bus trus ketemu penggemar. Kira² apa yg akan terjadi ya?
Yah, paling dibayarin ongkosnya sama si penggemar.
Hehehe…. Lumayan….


4. Jadi artis harus tahan godaan
Ini yg terpenting sobat.
Banyak banget godaan di dunia artis.
Sex, drugs, alcohol, maho, you name it…
Kalo sudah jadi artis terkenal, ga usah beli deh yg namanya narkoba, banyak yg nawarin.
Begitu pula dg sex & alcohol.

Nah, buat sobat² yg cita²nya mau jadi artis, dipikir dulu baik².
Kira² kalo jadi artis, bisa tahan ga sama godaan² itu? Sanggup menanggung dosa?
Seperti kita ketahui bersama, zaman sekarang, pergaulan bebas sudah menyebar di mana² sobat, sudah parah.
Apalagi yg di dunia artis.
Kalo imannya lemah, bisa² malah terjerumus di jalan yg salah.
Contohnya aja: Banyak kan artis yg terjerat narkoba, yah ujung²nya dipenjara juga.
Itu masih mending lho sobat, kalo sampai overdosis, trus mokat gimana?
Ya kalo mokat dikubur dong, emang mau diapain? Hehehe….. 

5. Jadi artis harus tahan gosip 
Artis sama gosip itu ibarat ikan dan air; tak terpisahkan. Dimana ada artis disitu ada gosip.
Jadi artis tentu harus siap menerima gosip, entah gosinpya benar atau tidak benar.
Kalo ada artis yg digosipin yg enggak², yg menerima akibatnya bukan si artis saja, tapi bisa juga keluarga dan teman²nya. Kasihan kan….
Belum lagi kalo diuber² paparazzi, bisa gawat kan?
bisa² berakhir seperti putri diana. Hehehe… kamu mau, sobat?
Yg lebih gawat lagi kalo jadi artis, kalo digosipin ada hubungan khusus sama si olga.

Wah, najong berat tujuh turunan.
Hmmm, masih mau jadi artis? Pikir² dulu deh sobat…. 

6. Jadi artis harus siap jatuh 
Tentu jadi artis tidak bisa terkenal selamanya. Suatu saat akan turun popularitasnya juga, yg berbeda hanya sejauh mana turunnya.
Apakah turun drastis atau turunnya sedikit saja.
Nah, turun popularitasnya otomatis turun pula rejekinya.
Yg jadi masalahnya adalah image artis tadi.
Malu dong ada artis miskin.
Kalo pengusaha miskin itu biasa, barangkali usahanya bangkrut; biasa itu dalam bisnis.
Kalo ada pejabat miskin; wah3x, justru ini yg dicari.
Tapi kalo artis miskin, apa kata dunia.? Hehehe….
Mmm, sebenarnya fenomena artis tdk laku lagi ini adalah hal biasa dalam dunia hiburan.
Yg jadi pertanyaan adalah sejauh mana prestasi yg telah dicapai si artis saat masih terkenal.

Kalo artisnya sekaliber robert de niro tidak laku lagi sih tidak masalah.
Achievmentnya tdk perlu diragukan lagi.
Lha kalo artisnya sekelas keong racun gimana?
malu dong kalo sudah tidak laku lagi, ntar ketemu di jalan ada yg ngomong: “hey, ada artis abal² nih, cepet naiknya cepet pula turunnya, emang apa sih prestasinya situ?”
kalian siap dapat statement kek gitu, sobat?

Sekali mendapat predikat artis (walaupun abal²), susah untuk menghilangkannya.
Ada yg namanya mantan suami, mantan istri, tetapi tidak ada yg namanya mantan anak.
Ada yg namanya mantan penyanyi, mantan bintang film, tetapi tidak ada yg namanya mantan artis.
Hehehe…. 

Nah, itu dia sobat gak enaknya jadi artis, meski begitu banyak sekali orang yg bercita² menjadi artis.
Mereka mati²an berusaha, banting tulang, dg berbagai cara berusaha untuk menjadi seorang artis.
Seorang teman yg bijak pernah berkata: andai semua usaha yg mereka lakukan untuk menjadi artis digunakan untuk menggali Terusan Panama, barangkali terusan tersebut akan selesai dalam waktu 3 jam.
hehehe…. Mungkin ada benarnya juga.
Andai usaha yg sama digunakan untuk menjadi seorang pengusaha, barangkali mereka sudah menjadi pengusaha yg sukses.
Andai digunakan untuk menjadi ilmuwan, atlet, dokter, dsb.
Yah, itu pilihan masing² individu.

Bukannya bermaksud menjelek²kan artis sobat sehingga yg tdk enaknya saja yg saya bahas, tentu saja banyak enaknya juga jadi artis.
Barangkali saya besok akan buat yg versi sebaliknya, atau asobat yg mau buat?
Singkat kata, segala hal ada konsekuensinya.
Jadi artis, tentu ada harga yg harus dibayar.

Buat yg punya cita² jadi artis, semoga ini bisa jadi bahan pertimbangan.
Misalkan tidak berhasil jadi artis, jangan khawatir: there’s an ordinary world out there.
 

Kamis, 13 September 2012

▐► Buat Hidup Jadi Lebih Mudah

Ada istilah keren di internet, life hack. Awalnya istilah ini dipakai programmer komputer supaya supaya informasi tidak berlebihan dan lebih mudah mengatur data. Belakangan, isitilah ini meluas, menjadi berbagai macam trik dan tips atau metode baru untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi. Intinya sederhana, cara-cara cerdas ataupun gak jelas tapi berhasil untuk memecahkan masalah sehari-hari bisa dibilang life hack ==> ini kata wikipedia. Dengan cara ini, hidup jadi lebih mudah, dan lebih fun! Dan di sini, WB akan ngasih beberapa cara sederhana untuk mempermudah hidup kita, so, let's chekidot..

1. Haus banget, tapi minuman gak ada yang dinginnya? Ambil sekaleng soft drink yang gak dingin, masukkan ke dalam mangkuk yang penuh es batu. Taburi 2 cup (sekitar 1 gelas) garam, isi mangkok dengan air. Minuman akan jadi dingin dalam 3 menit.

2. Lagi buang hajat di toilet umum dan malu kalo kedengeran bunyi "pluk" rudal jatuh? Ambil tissue toilet, buang ke dalamnya dan biarkan mengambang di air. Bunyi rudal akan diredam.

3. Ribet internetan kalo harus klik kanan > open new tab? Simpel... Tahan "Ctrl" lalu klik, dan link akan terbuka di tab baru. Pake mouse? Tinggal klik tombol yang ditengah yang biasa untuk menggulirkan, lebih cepat lagi.

4. Kesulitan membuka baut karena sudah "dol"? Pake gelang karet di atasnya supaya obeng bisa membukanya.

5. Tekan huruf "Y" kemudian "tab" untuk mencari lebih cepat video YouTube di Google Chrome.

6. Bungkus minuman dengan koran, taruh di bawah panas matahari. Minuman akan jadi dingin... hmm... kulkas alami...

7. Bagaimana membuat Pembungkus keping VCD/DVD dari selembar kertas

8. Mata sembab gara-gara menangis semalaman habis putus? Rendam teh celup ke dalam air es, jadikan kompres untuk mata. Mata merah bengkak hilang sekejap.

9. Oops... lagi asyik semprot-semprot pake pylox, ternyata gak sengaja kesemprot tangan? Ambil kertas tisu, basahi dengan minyak zaitun, gosok-gosok ke tangan, beres....

10. Sering lupa bawa sesuatu? Taruh aja kunci motor atau mobil di atasnya, atau taruh di dekat sepatu yang mau dipakai besok.

11. Buat file notepad "Kepada yang menemukan.txt". Isi dengan nama, alamat, dan nomor telepon, dan copy file tadi ke dalam flashdisk. Jaga-jaga jika suatu saat nanti FD kita hilang

12. Sepatu kulit kotor? Ambil kulit pisang, buang serat-seratnya, gosokkan bagian dalam ke sepatu, dan cling, sepatu kembali bersinar

13. Sering kehilangan motivasi melakukan sesuatu? Katakan pada semua orang apa yang ingin kamu lakukan dan apa yang akan kita capai, dan terus sesumbar kalau kita bisa pada mereka. Ketakutan bakal di ejek orang lain kalau gagal akan terus memotivasi kita.

14. Agar lalat atau serangga yang lumayan besar tidak masuk ke kaleng softdrink

15. Kena sindrom otak beku (sakit hidung pas minum atau makan es?). Tekan lidah ke bagian atap / atas mulut, nyeri akan segera hilang. Bisa juga digunakan saat mau bersin.

16. Buat cewek yang pengen nyukur bulu kaki, ambil shampoo, dan usapkan ke kaki yang mau di cukur. Gak perlu beli busa pencukur lagi.

17. Ukurlah panjang jengkal kita. Sekarang kita bisa memperkirakan ukuran kalau-kalau diperlukan.

18. Tekan tingkat lantai yang ingin dituju dan tombol untuk menutup pintu lift bersamaan. Masa bodoh dengan lantai yang sudah dipilih orang lain, kita akan langsung naik ke lantai tujuan kita.

19. Pernah duduk dan kaki bergetar sendiri? Gerakkan kaki ke depan sehingga tumit menyentuh lantai. Getaran berhenti.

20. Pernah merasa sudah lama tidur tapi pas bangun masih tetap lemas juga? gak ada apa-apa sih, kita cuma sedang dehidrasi. Minum air pas kita bangun

21. Jangan lupa buat naruh plastik untuk membungkus bak sampah di bagian dalam. Kan kalo sudah penuh tinggal ikat, buang...

Thanks for visiting Widhi's Blog, stay tune here, and... Keep Easy...

beberapa sumber digunakan :

https://twitter.com/OMGLifeHacks
http://lifehackery.com/
video youtube yang ini
dan sebuah infographic yang ini

▐► Kata Mutiara dari Berbagai FIlm


 

Balik lagi sobat WB.. aku mau tanya nih, sobat WB semuanya pasti pernah nonton film kan?
Tapi pernahkah sobat memperhatikan kata-kata dari film-film itu?
Kalian akan menemukan banyak sekali kata-kata mutiara dari sana, toh kan film itu kebanyakan dibuat juga buat contoh kan?
Nah, kali ini WB mau sedikit memberikan beberapa kata-kata mutiara dari film yang berhasil aku dapatkan.
Langsung saja ya.. chekidot ... 




Sometimes to do the right things, we have to be steady and give up to the thing we want the most, even our dream -Peter Parker, Spiderman-
"Terkadang, untuk melakukan hal yang benar, kita harus bersabar dan merelakan apa yang kita inginkan, bahkan mimpi kita"

It's a great thing when you realize you still have the ability to surprise yourself -Lester Burnham, American Beauty-
"Luar biasa sekali kalau kita menyadari bahwa kita masih punya kemampuan untuk memberikan kejutan pada diri kita sendiri"

A man who doesn't spend time with his family can never be a real man. -Don Corleone, The Godfather-
"Pria yang tidak menghabiskan waktu bersama keluarganya tidak akan pernah menjadi lelaki sejati"


To Live is a Great Adventure! -Hook-
"Hidup itu petualangan BESAR!"

Life would knock us down, but we can choose wheter or not to get back up -Mr. Han, Karate Kid-
"Hidup akan membuat kita terjatuh, tapi kita dapat memilih apakah ingin bangkit atau tidak"

My momma always said, 'Life was like a box of chocolates. You never know what you're gonna get. -Forest Gump-
Ibuku selalu berkata "Hidup itu seperti kotak coklat. Kita tidak pernah tahu apa yang akan kita dapat"


big power comes with big responsiblity -Neneknya Peter Parker, Spiderman-
"Kekuatan yang besar membutuhkan tanggung jawab yang besar"

if you good at something don't do it for free -joker, the dark knight-
"Kalau kamu bagus dalam melakukan sesuatu hal, jangan lakukan itu dengan gratis"

No place for weakness -Leonidas, 300-
"Tak ada tempat untuk menjadi lemah"

I'll be back -Terminator-

Why so serious...? -Joker, The Dark Night-

Victories loves preparation -The Mechanic-
"Kemenangan itu memerlukan persiapan"

What you do in your personal time is not my bussiness, but what you do in my time is my bussiness! -Grimson, Crime Scene Investigations-
"Yang kau lakukan di saat pribadimu bukan urusanku, tapi yang kau lakukan di waktuku adalah urusanku!"

"Beginilah cinta derita nya tiada akhir"-CuPatKai, Kera Sakti-

Don't let bad memories kill you. You can make a new memory, a good one. Remember, good memory can save your life -The Punisher-
"Jangan biarkan kenangan buruk membunuhmu. Kamu dapat membuat kenangan baru, kenangan yang indah. Ingatlah, kenangan yang indah dapat menyelamatkan hidupmu"

don't hit the wall, because the wall can't hit back -Jet Li-
"Jangan memukul dinding, karena dinding tidak bisa memukul balik"


Fish are friends. not food -Finding Nemo-
"Ikan adalah teman, bukan makanan"

they may take our lives, but they will never take our freedom -Braveheart-
"Mereka dapat mengambil nyawa kita, tapi tidak kemerdekaan kita!"

Oh yes, the past can hurt. But, you can either run from it or, learn from it -Rafiki, The Lion King-
"Benar, masa lalu dapat melukai, tapi kamu dapat lari darinya, atau belajar darinya"

It takes a great deal of bravery to stand up to your enemies, but a great deal more to stand up to
your friends
-Dumbledore, Harry Potter-



Love cannot be found where it doesn't exist, nor can it be hidden where it truly does -David Schwimmer, Kissing a Fool-
"Cinta tidak dapat ditemukan disaat dia tidak ada, juga tidak dapat disembunyikan dikala dia ada"


I know I have a heart because I feel it breaking -Wizard of Oz-
"Aku tahu bahwa karena aku punya hati, karena sekarang aku merasa hatiku sedang hancur"


Some people can't believe in themselves until someone else believes in them first -Good Will Hunting-
"Beberapa orang tidak bisa mempercayai diri mereka sendiri sampai seseorang meyakinkan mereka bisa"





"To make something special you just have to believe it’s special." -Kungfu panda-
Untuk membuat sesuatu yang spesial, kamu cuma perlu percaya bahwa itu spesia!


"Life is simple, you make choices and you don't look back " -Han, Tokyo Drift-
Hidup itu simpel saja, kau membuat pilihan dan kamu tidak menoleh kembali


"I didnt come back to tell you that i cant live without you. I can live without you. I just dont want to" -Jennifer Aniston, Rumour has it-
Aku bukannya kembali untuk memberitahumu kalau aku tidak bisa hidup tanpamu. Aku bisa hidup tanpamu, aku cuma tidak ingin melakukannya...

"We are who we choose to be." -Green Goblin-
Kita adalah apa yang kita pilih

"There's three ways to do things, the right way, the wrong way and the way that I do it" -De Niro, Casino Movie-
Ada tiga jalan melakukan sesuatu, jalan yang benar, jalan yang salah, dan jalan yang kulakukan!

"Will you love me for the rest of my life? 
No, I'll love you for the rest of mine." -Phenomenon-
Maukah kau mencintaiku sepanjang sisa hidupku?
Tidak! Aku akan mencintaimu sepanjang hidupku

"You can't lose someone you never had" -Kate Hudson (Andie Anderson), How to Lose A Guy In Ten Days
Kau tidak bisa kehilangan seseorang yang tidak pernah kau miliki.

"Every story has an end, but in life every ending is just a new begining." -Uptown Girls-
Semua kisah memiliki akhir, tapi dalam hidup, setiap akhir hanyalah sebagai awal dari yang baru

"Behind every great man is a woman rolling her eyes" -Bruce Nolan (Jim Carrey), Bruce Almighty-

"There is a place you can touch a woman that will drive her crazy...
Her heart." -Melanie Griffith, Milk Money"
Ada satu tempat yang dapat kau sentuh pada seorang wanita yang dapat membuatnya gila... hatinya.

"Sometimes it's easier to be mad at the people you trust because you know that they'll always love you no matter what you say.- The Sisterhood of the Traveling Pants
Terkadang lebih mudah marah pada orang yang kau percaya karena kau tahu mereka akan mencintaimu tak peduli apa yang kau katakan.



"There are two people who I trust, the first person is me the other is not you!" -Nicholas Cage, Con Air-
Cuma ada dua orang yang aku percaya, orang pertama itu aku sendiri, dan yang kedua bukanlah dirimu!

"You try, You fail,
You try, You fail,
But the real failure is when you stop trying!"
-The Haunted Mansion-
Kau mencoba, dan gagal. Mencoba lagi, gagal lagi. Tapi kegagalan sesungguhnya adalah ketika kau berhenti mencoba!

"Sometimes, you have to stand up when standing isn't easy-Chun Li, Street Fighter: The Legend of Chun Li-
Terkadang, kita harus berdiri ketika berdiri itu tidak mudah.

"Kita akan belajar giat, dengan penuh dedikasi, tapi bukan hanya untuk lulus ujian." -3 Idiot-

"Kau yang mulai maka kau juga yang harus selesaikan." -3 Idiot-


First rule of leadership: everything is your fault. -A Bug’s Life Movie-
"Aturab pertama dari kepemimpinan: segalanya adalah kesalahanmu!"

The only feeling of real loss, Is when you love someone, More than you love yourself. -Good Will Hunting-
Rasa satu-satunya dari kehilangan, adalah ketika kau mencintai seseorang lebih dari kau mencintai dirimu sendiri

"I knew a man once who said, "Death smiles at us all. All a man can do is smile back." -Gladiator-
AKu tahu seseorang pernah berkata: kematian tersenyum pada kita semua. Semua manusia yang bisa lakukan adalah tersenyum balik.

Jika tuhan bersama kita, lalu siapa bersama mereka -Saving Private Ryan-

"aku ingin jadi anak kecil terus, nikmat rasanya hidup tanpa beban" -Nobita, Doraemon The Movie 2008-

"binatang itu memang lucu ya, kalau disayang mereka akan balik menyayangi kita" -Suneo, Doraemon The Movie 2008-


"kalau kamu memang laki - laki jangan melarikan diri, tabrakkan dirimu dengan masalah" -Ayah Nobita, Doraemon The Movie 2008-

Tidak masalah seberapa banyak kebohongan yang kamu buat, tetapi yang penting adalah bagaimana kamu membuat kebohongan itu menjadi kenyataan

"And the name on your front (USA), is the hell more important than the name on your back!! Get that through your head!!" -Miracle-
Nama di depan kaos kalian (USA), kebih penting daripada nama di punggung kalian!

"Anything is possible when you have inner peace" -Shifu, Kungfu Panda-
Segala sesuatu dapat dimungkinkan jika kamu memiliki ketenangan jiwa

"Jika kita mati, matilah dengan terhormat" -Kapten, Transformer II: Revenge of The Fallen
"Kid, there are heroes and there are legends. Heroes get remembered, but legends never die" Babe Ruth -The Sandlot
Ada pahlawan, dan ada juga legenda.  Pahlawan akan dikenang, tapi legenda tidak pernah mati.

"That's just the trouble with me,I give myself very good advice, but I very seldom follow it."
- Alice In Wonderland
Itulah masalahku, aku sering memberi nasehat yang sangat baik untuk diriku sendiri, tapi aku jarang mengikutinya

"Pemenang yang buat aturan, dan pecundang yang mengikutinya" -Jared, Into The Blue-


"Never hate your enemies, it affects your judgement." -The Godfather
Jangan pernah membenci musuhmu, itu akan mempengaruhi penilaianmu


"No matter how your heart is grieving, if you keep on believing, the dream that you wish will come true..." The Cinderella Story
Tak masalah seberapa sedihnya hatimu, jika kamu tetap percaya, mimpi yang selalu kamu impikan akan menjadi kenyataan

"Just be yourself, because life's too short to be anybody else." Step Up 2: The Streets
Jadilah dirimu sendiri, karena hidup terlalu singkat untuk menjadi orang lain

"Menjadi pemimpin bukan cuma masalah kemampuan, tapi juga tanggung jawab" -Captain Iverson, The Core-

"Fear can hold you prisoner... Hope can set you free." Shawshank Redemption
Ketakutan dapat memenjarakanmu... Harapan lah yang dapat membebaskanmu

"When life offers you a dream so far beyond any of your expectations, it’s not reasonable to grieve when it comes to an end." Bella , Twilight
Ketika hidup memberikan mimpi melampaui semua harapanmu, maka tak masuk akal kalau kamu besedih saat mimpi itu berakhir

"When a woman who has much to say says nothing, her silence can be deafening." King Mongkut, `Anna and the King'
Ketika seorang wanita yang banyak bicara tak mengatakan apa pun, diamnya dapat 

"Me, I always tell the truth, even when I lie" Tony Montana, Scarface
Aku, selalu mengatakan yang sebenarnya, bahkan ketika aku berbohong

"Kita adalah diri kita, meski terkadang kita lupa" -Kay, Men in Black II

"Because sometimes the truth isn't good enough, people deserve a little more." The Dark Knight
Karena terkadang kebenaran itu masih belum cukup, orang-orang menginginkan lebih

"Some memories are best forgotten" Memento
Beberapa kenangan memang lebih baik dilupakan

"I would rather have had one breath of her hair, one kiss from her mouth, one touch of her hand, than eternity without it" Nicholas Cage - city of angels
Aku lebih memilih punya satu nafas untuk rambutnya, satu ciuman dari mulutnya, satu sentuhan dari tangannya, daripada keabadian tanpa itu semua

"Never Love Someone If You Can Think Of 3 Reasons Why You Shouldnt." Bridget Jones Diary
Jangan pernah mencintai seseorang jika kamu punya 3 alasan untuk tidak mencintainya

"a heart is not judged by how you love, but how much you are loved by others." The Wizard of Oz
Hati tidak ditentukan dari bagaimana kamu mencintai, tapi seberapa banyak kamu dicintai orang lain

"Mother is God in the eyes of a child..." Silent Hill
Seorang ibu adalah Tuhan di mata anak-anaknya

"What we do in life, echoes in eternity!" Gladiator
Apa yang kita lakukan dalam hidup, akan terus menggema dalam keabadian

"Success. It's got enemies. You can be successful and have enemies or you can be unsuccessful and have friends" Cattano - American Gangster
Sukses. Dan kamu mendapatkan musuh. Kamu bisa sukses dan mempunyai musuh, atau kamu bisa gagal tapi mempunyai teman

"You may lose your faith in us, But never in yourselves..." Optimus Prime - Transformer 3
Kau boleh kehilangan kepercayaan pada kami, tapi jangan pernah kehilangan kepercayaan pada dirimu sendiri

"Sometimes, the smallest things take up the most room in your heart." Winnie the Pooh
Kadang, hal terkecil dapat menempati ruang terbesar di hati kita

"Bullets change governments far surer than votes." Simeon Weisz - Lord of War
Peluru dapat mengubah pemerintah jauh lebih pasti daripada pemilu
Nah sobat WB, itu tadi beberapa kata mutiara yg saya temukan dari berbagai film.
Segitu dulu ya, nanti kalo udah ketemu yg lainnya aku postingin lagi :D
Semoga bermanfaat buat sobat WB semua, sering mampir kesini ya :)

Pilih Bahasa

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Entri Populer

Visitor

free counters

Pengikut

SMS Gratis

>

Share to Friends

 
Copyright© 2011 Widhi's Blog | Template Blogger Designer by : Utta' |
Template Name | Uniqx Transparent : Version 1.0 | Zero-Nine.Net